Musyawarah Regional 2 diadakan untuk membahas program kerja masing-masing chapter. Musyawarah kali ini memilih lokasi yang berada di Tawang Mangu. Pelaksanaan acara musyawarah ini berlangsung dari tanggal 06-07 April 2013. Dalam rangka untuk mensukseskan acara ini seluruh chapter diharapkan untuk hadir yang meliputi ISC SoloRaya, ISC Semarang, ISC Jogja, dan ISC Purwokerto.
Sebelum berangkat menuju lokasi tujuan kami berkumpul di stadion Manahan terlebih dahulu yang bertujuan untuk mengumpulkan semua chapter agar menjadi satu barisan. Pada saat menunggu patwal Polresta Surakarta, kami kedatangan wartawan dari media surat kabar yang ingin meliput event kami kali ini yang mewawancarai seluk-beluk tentang acara ISC ini dan meminta untuk berfoto bersama mobil-mobil yang dirasa paling diunggulkan dalam hal modifikasi tentunya.
Musyawarah Regional kali ini berjalan dengan lancar dan baik sesuai dengan yang diharapkan. Setelah acara musyawarah selesai dilanjutkan dengan acara belanja di pasar Tawang Mangu untuk mencari oleh-oleh dari lokasi wisata ini. Kemudian setelah lama berbelanja kebutuhan masing-masing, kami melanjutkan acara menuju tempat wisata alam Grojogan Sewu. Ini adalah tempat tujuan wisata terakhir yang dikunjungi, yang setelah itu diputuskan untuk berhenti di sebuah resto yang bernama Jimbaran. Setelah selesai beristirahat sejenak di rumah makan Jimbaran sambil makan dan minum, akhirnya kami putuskan untuk berpamitan antar chapter satu sama lain untuk bersiap kembali ke tempat asal mula masing-masing.
Bravo ISC ayo maju terus dan makin solid....




Tidak ada komentar:
Posting Komentar